SABDA5 November Minggu 2

Bible - Metode Baca Gali Alkitab (BGA)

SABDA 5 - November 2: BIBLE INFO
Metode Baca Gali Alkitab (BGA)

BGA adalah metode pembelajaran Alkitab (PA) yang memperhatikan jenis sastra (genre) setiap kitab untuk menemukan pesan teks bacaan Alkitab. Tujuan metode ini adalah memfasilitasi jemaat untuk mengenal Allah dan diri sendiri melalui PA, serta menolong menerapkan imannya secara konkret, terukur, dan jelas, baik untuk diri sendiri, keluarga, gereja, maupun masyarakat.

Metode yang dibuat oleh Scripture Union Indonesia ini memiliki 5 langkah:
1. Berdoa mohon pencerahan-Nya.
2. Baca teks Alkitab hari ini berulang kali.
3. Renungkan teks Alkitab hari ini dengan bertanya:
   a. Apa saja yang kubaca? (peristiwa, hal, siapa, dan konteksnya)
   b. Apa janji, peringatan, teladan yang Allah sampaikan?
   c. Apa responsku terhadap firman Tuhan ini?
4. Bandingkan hasil renungan Anda dengan bahan saat teduh.
5. Berdoa agar dimampukan melakukan firman-Nya.

Untuk lebih jelas lagi, simak video Metode BGA di situs ayo-PA!


#SABDA #YLSA #SABDA5 #bibleinfo #AlkitabSABDA
#studiAlkitabSABDA #metodePA #ayo-PA #BacaGaliAlkitab